Perpustakaan Masjid Al-Bakrie diresmikan pada tahun 2006 oleh Bapak Anindya Bakrie, dengan Visi mewujudkan generasi intelektual Rahmatan lil’alamin dan Misi menyediakan fasilitas sarana keilmuan yang dibutuhkan, perpustakaan Masjid Al-Bakrie saat ini mempunyai 900 koleksi buku perpustakaan. Perpustakaan Masjid Al-Bakrie mempunyai tujuan menyediakan bahan koleksi berupa buku, majalah, dan surat kabar sebagai media belajar untuk seluruh masyarakat sekitar, dan menjadikan perpustakaan sebagai penyedia kebutuhan informasi mengenai agama islam, Perpustakaan Masjid Al-Bakrie menyediakan pula akses internet geratis di perpustakaan untuk mempermudah pencarian informasi yang dibutuhkan.